TNI AL. Lantamal XI. 27 September 2023 | Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) XI Merauke Laksamana Pertama TNI Kunto Tjahjono, S.E., CRMP., M.Tr.Opsla. pimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Satuan Kapal Patroli (Dansatrol) Lantamal XI dari Kolonel Laut (P) Hariono, S.H., M.Tr.Opsla., M.A.P. kepada Letkol Laut (P) Fitriyan Rupito, M.Tr.Hanla., M.M. bertempat di Lapangan Apel Mako Lantamal XI, Jl. Noari Merauke, Papua Selatan. Selasa (26/09).
Sebelum dilantik sebagai Dansatrol Lantamal XI Letkol Laut (P) Fitriyan Rupito, M.Tr.Hanla., M.M. menjabat sebagai Pamen Denma Mabesal, sementara itu Kolonel Laut (P) Hariono, S.H., M.Tr. Opsla., M.A.P. mendapat jabatan baru sebagai Dansatgas Korvet 2 KRI Kelas Bung Karno di Batam.
Komandan Lantamal XI dalam sambutannya mengatakan, Serah terima jabatan pada hakekatnya adalah merupakan wujud kepercayaan dari pemimpin TNI Angkatan Laut, yang diberikan kepada pejabat yang bersangkutan dalam rangka pengembangan kepemimpinan, kreatifitas dan kemampuan konseptual sebagai bagian dan upaya pembinaan personil secara menyeluruh guna membangun TNI Angkatan Laut yang lebih baik, ungkapnya.
Hadir pada upacara Sertijab PJU Lantamal XI, Para Kasatker Lantamal XI, Perwira, Bintara Tamtama dan PNS Lantamal XI.
(Dispen Lantamal XI)
0 Komentar